Title: The
Daniel Dilemma
Author: Chris
Hodges
Publisher:
Thomas Nelson
Published:
October 17th 2017
Page: 288p
ISBN: 9780718091538
Daniel
adalah salah satu orang Yahudi yang ditangkap oleh Raja Nebuchadnezzar, ketika
ia mengalahkan Yerusalem, dibawah pemerintahan Raja Yoyakim. Sebagai keturunan Raja Yahudi, Daniel dinilai cakap
dan tidak bercela, sehingga Ia dibawa untuk menjadi tahanan yang melayani
Raja. Melayani Raja menuntut full
submission, mengorbankan nilai-nilai pribadinya, Ia diwajibkan untuk mengikuti budaya orang Babel
pada saat itu, dan menyembah Raja seperti layaknya Dewa. Daniel menunjukkan
kualitas pengetahuan dan karakter yang outstanding
melebihi generasi dimasanya, sehingga Ia mendapat kedudukan dalam pemerintahan
Raja, bahkan Ia melayani sampai beberapa penerus Raja Nebuchadnezzar. Namun
perjalanan hidup di Babel tidak mudah. Banyak hal yang dititahkan oleh
Raja bertentangan dengan prinsip hidup Daniel, sehingga Ia pun tidak
segan-segan menolak titah Raja, atau tetap melakukan hal-hal yang dilarang oleh
Raja. Hal ini membawanya menjalani salah satu hukuman paling terkenal, bahkan
anak-anak sekolah minggu pun tahu betul kisah ketika Daniel dilemparkan ke
dalam kandang singa lapar.